Sabtu, 18 Februari 2017

MAKALAH "EKSISTENSI ANDROID DI MASA KINI"



EKSISTENSI ANDROID DIMASA KINI
“Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas dari mata kuliah Teknologi Informasi dan Komunikasi”
Dosen pengampu: Septia Lutfi


Disusun Oleh             : Mutia Nurotul Bariyah
NIM                            : 1102412022
Rombel                       : 02 (dua)




 



TEKNOLOGI PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2013



KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan ke hadirat Alah SWT, yang telah memberikan rahmat dan karunianya kepada kita semua. Tentunya saya sebagai penyusun telah menyelesaikan tugas ini dengan baik.
Saya menyadari bahwa Makalah ini memang belum mencapai kesempurnaan, masih banyak kekurangan-kekurangan yang harus diperbaiki. Untuk itu, saya sebagai penyusun mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari para pembaca agar dapat memperbaiki dalam penulisan Makalah yang saya buat selanjutnya. 
Akhirnya saya sebagai penyusun berharap, semoga Makalah yang saya buat dapat menambah wawasan kepada saya pada khususnya dan kepada para pembaca pada umumnya.

Semarang,    September 2013

Penyusun











Daftar Isi

                                                                                                      Halaman

Halaman Sampul                                                                                             1
Kata Pengantar                                                                                                2
Daftar Isi                                                                                                         3
BAB I. PENDAHULUAN                                                                        
A.    Latar Belakang .............................................................................  4
B.     Rumusan Masalah ........................................................................  5
C.     Tujuan ..........................................................................................   6
BAB II. PEMBAHASAN
1.      Pengerian Android .......................................................................  7
2.      Sejarah Perkembangan Android ..................................................   8
3.      Eksistensi Android di Kalangan Penggemarnya .........................   9
4.      Memilih Sistem Operasi Berbasis Android .................................   12
5.      Fitur-fitur yang Tersedia dalam Sistem Operasi Android .........     13
6.      Aplikasi yang Menarik dari Sistem Operasi Android ................    13
7.      Mempercepat Kinerja Android ....................................................  18
8.      Perbandingan Android dengan Smartphone yang lain ................  19
9.      Sistem Operasi Handphone yang Menjadi Pesaing Android ......   21
10.  Kelebihan dan Kekurangan Android ............................................ 24
11.  Manfaat Android untuk Bisnis ......................................................            32
BAB III. PENUTUP
·           Simpulan .................................................................................. 35
·           Sumber ..................................................................................... 36






BAB I
PENDAHULUAN

EKSISTENSI ANDROID DIMASSA KINI

A.                LATAR BELAKANG MASALAH

            Dalam perkembangan zaman saat ini tidak dapat diukur dengan parometer yang sederhana lagi. Baik perubahan dibidang budaya yang semakin berkembang seperti mode, style berpakaian dengan berbagai macam-macam keaneka ragaman. Apalagi dalam bidang Teknologi Informasi yang perubahannya melonjat secara signifikan pada setiap waktunya, perubahan yang mampu membawa manusia kedalam era yang serba mudah seolah dunia berada dalam genggamannya. Dalam era komputerisasi informasi yang saat ini telah berkembang sangat pesat, bahkan sekarang telah lahir berbagai macam sistem operasi yang berkembang antara lain mobile phone dan smartphone. Smartphone sebagai produk mobile phone ini lebih berkembang dan lebih banyak diminati penggunanya dikalangan masyarakat karena dengan berbagai macam fitur yang dapat ditampilkan untuk memenuhi kebutuhan serta daya tarik tersendiri bagi masyarakat peminatnya. Beragam jenis sistem operasi smartphone diantaranya Windows mobile, Blackberry, Android, Iphone, Sysmbian, dan lain sebagainya.
Dalam makalah ini akan membahas tentang keberadaan Android dikalangan penggemarnya. Dimana sistem operasi Android merupakan salah satu sistem operasi yang tengah buming dan perkembangannya sedang eksis dipasaran masyarakat penggunaannya. Terdapat keunggulan dari sistem operasi Android ini antara lain sistem operasinya dapat diubah sesuai dengan keinginan kita sendiri, dan tersedianya berbagai macam aplikasi komputer yang sudah tersedia untuk samrtphone android.
Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap layanan teknologi berbasis IT sangatlah bervariatif, salah satu kebutuhannya adalah kebutuhan akan ketersediannya aplikasi yang dapat digunakan untuk melacak wilayah dan
 memberikan fungsi yang baik sebagai penunjuk arah apabila kita sedang bepergian keluar kota dengan singkronisasi oleh google maps. Hal ini lebih mudah dilakukan apabila seseorang memiliki handphone android, dengan demikian meskipun ada juga sistem operasi yang sudah mengandalkan hal serupa seperti google maps tersebut. Mengingat masyarakat massa kini sudah sangat akrab dengan layanan smartphone yang kerap memanjakan dan memudahkan kebutuhan kita akan layanan-layanan yang ditawarkannya, maka jika salah satu layanannya dapat menyediakan fitur yang mampu melacak wilayah tentu akan sangat bermanfaat dan menarik bagi para penggunanya.

B.  RUMUSAN MASALAH
1.         Apa pengertian Android ?
2.         Bagaimana sejarah perkembangan Android?
3.         Seperti apa eksistensi Android di kalangan penggemarnya?
4.         Mengapa memilih sistem operasi Android?
5.         Apa saja fitur yang tersedia di Android?
6.         Apa saja aplikasi-aplikasi menarik di Android?
7.         Bagaimana cara mempercepat kinerja Android?
8.         Perbandingan Android dengan Smartphone yang lain
9.         Sistem operasi handphone yang menjadi pesaing Android
10.     Kelebihan dan kekurangan Android
11.     Manfaat Android untuk berbisnis






C.      TUJUAN
Adapun tujuan penulisan makalah ini adalah :
1.    Untuk memenuhi tugas dari Dosen mata kuliah Teknologi Informasi dan Komunikasi
2.    Untuk menambah wawasan tentang smartphone dengan sistem operasi berbasis Android

























BAB II
PEMBAHASAN


1.    PENGERTIAN ANDROID
Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler berbasis Linux yang dirancang terutama untuk perangkat layar sentuh (touchscreen) mobile seperti smartphone dan komputer tablet. Pada awalnya dikembangkan oleh Android Inc. Kemudian diakuisisi oleh Google pada pertengahan tahun 2005 dan mengubah nama penyedia aplikasi Android dari Android market menjadi Google play. Android diresmikan pada tahun 2007 dan ponsel Android pertama kali di jual pada tahun Oktober  2008.
Dengan sistem sistem distribusi open sources yang digunakan memungkinkan para pengembang untuk menciptakan beragam aplikasi menarik yang dapat dinikmati oleh para penggunanya, seperti game, aplikasi, dan lain-lain. hal tersebutlah yang membuat smartphone berbasis android lebih murah dibanding gedget yang sejenis. Pada bulan Oktober 2012, ada sekitar 700.000 aplikasi yang tersedia untuk android dan perkiraan jumlah aplikasi yang diunduh dari Google play, toko aplikasi android utama, adalah 25 miliar.
Faktor-faktor tersebut yang membuat smartphone android menjadi yang paling banyak digunakan platfrom smartphone di dunia dan menjadi software pilihan bagi perusahaan teknologi yang membutuhkan biaya rendah. Akibatnya, meskipun terutama dirancang untuk ponsel dan tablet, ia telah melihat aplikasi tambahan pada televisi, konsol game, dan elektronik lainnya.
Pada perkembangannya, sistem operasi android telah mengalami beberapa perubahan dan perbaikan. Dan yang paling menarik adalah versi keluaran android yang diberi nama seperti nama-nama makanan.
Berikut merupakan beberapa versi dari android :
·      Versi 4.2 bernama Jelly Bean yang dirilis pada November 13, 2012
·      Versi 4.1.x bernama Jelly Bean yang dirilis pada July 9, 2012
·      Versi 4.0.x bernama Ice Cream Sandwich yang dirilis pada December 16, 2011
·      Versi 3.2 bernama Honeycomb yang dirilis pada July 15, 2011
·      Versi 3.1 bernama Honeycomb yang dirilis pada May 10, 2011
·      Versi 2.3.3–2.3.7 bernama Gingerbread yang dirilis pada February 9, 2011
·      Versi 2.3–2.3.2 bernama Gingerbread yang dirilis pada December 6, 2010
·      Versi 2.2 bernama Froyo yang dirilis pada May 20, 2010
·      Versi 2.0–2.1 bernama Eclair yang dirilis pada October 26, 2009
·      Versi 1.6 bernama Donut yang dirilis pada September 15, 2009
·      Versi 1.5 bernama Cupcake yang dirilis pada April 30, 2009

Android memiliki pangsa pasar di seluruh dunia smartphone yaitu 75% selama kuartal ketiga 2012, dengan 500 juta perangkat diaktifkan pada aktivitas total dan 1,3 juta per hari. Keberhasilan sistem operasi ini telah membuatnya menjadi target untuk litigasu paten sebagai bagian dari apa yang disebut “perang smartphone” antara perusahaan teknologi.

2.    SEJARAH PERKEMBANGAN ANDROID
Perilisan android terjadi pada tanggal 5 November 2007, dimassa itu Open Handset Alliance menyatakan mendukung pengembanagan android standar terbuka pada perangkat seluler. Di lain pihak, Google juga merilis kode-kode android dibawah lisensi apche, yaitu sebuah  lisensi dengan perangkat lunak dan standar terbuka pada perangkat seluler.
Pada awalnya telepon seluler yang pertama kali menggunakan sistem operasi android adalah HTC Dream, yang dirilis pada 22 Oktober 2008. Dipenghujung tahun 2009 diperkirakan paling sedikit terdapat 18 jenis telepon seluler yang menggunakan Android. Dan pada 9Maret 2009, Google merilis android versi 1.1, versi ini dilengkapi dengan pembaruan estetis pada aplikasi, jam, alarm, voice serch (pencarian suara), pengiriman pesan dengan Gmail, dan pemberitahuan email.
Kemudian pada pertengahan Mei 2009, Google kembali merilis telepon seluler dengan menggunakan Android dan SDK (Software Development Kit) dengan versi 1.5 (Cupcake). Disitu terdapat beberapa pembaruan termasuk juga dalam penambahan beberapa fitur pada  seluler versi ini yakni kemampuan dalam merekam dan menonton video ke youtube dan gambar ke picasa langsung dari telepon, dukungan bloetooth A2DP, kemampuan terhubung secara otomatis ke headset bloetooth, aniamsi layar, dan keyboard pada layar yang dapat disesualikan dengan sistem.
Selanjutnya Donut versi 1.6 yang dirilis di bulan September2009 dengan ditampilkannya proses pencarian yang jauh lebih baik dibandingkan sebelumnya. Penggunaan baterai indikator dan kontrol applet VPN. Fitur lainnya adalah galery yang memungkinkan pengguna untuk memilih foto yang akan dihapus: camera, camcorder dan galery yang diintegrasikan: CDMA / EVDO, 802.1x, VPN, Gestures, dan Text-to-speech engine; kemampuan dial kontak; teknologi text to change speech (tidak tersedia pada semua ponsel; pengadaan revolusi VWGA).
Android Honeycomb dirancang khusus untuk tablet. Android dengan versi ini mendukung ukuran layar yang lebih besar. User Interface pada Honeycomb juga mendukung multi prosesor dan juga akselerasi perangkat keras (hardwae) untuk garfis.tablet yang pertama dibuat dengan menjalankan Honeycomb adlah Motorola Xoom. Perangkat tablet dengan menggunakan platfrom Android 3.0 akan segera hadir di Indonesia. Perangkat tersebut bernama EeePad Transformer produksi dari Asus.

3.    EKSISTENSI ANDROID DIKALANGAN PENGGEMARNYA
Setelah menumbangkan eksistensi iPhone dipasaran penggunanya, kini android diperkirakan akan segera menumbangkan eksistensi Blackberry pula karena selisih pangsa pasar Android dengan Blackberry hanya tersisa satu poin prosentase saja pada kuartal kedua yaitu 2010. Bahkan laporan terbaru firma riset Gartner Inc mengungkapkan volume penjualan smartphone global pada kuartal kedua meningkat sampai 50,5 persen pertahun menjadi 61,6 unit pertahunnya.
Gertner menilai, lonjakan pertumbuhan smartphone memang tidak mengejutkan. Namun, persaingan dipasar smartphone global tentu sudah berubah total. Ditegaskan, bahwa pertama kali dalam sejarah, sistem operasi android produksi google Inc mampu meraih predikat sistem operasi terbesar ketiga didunia. Sebab, pada kuartal kedua 2010 volume penjualan smartphone dengan sistem operasi android sudah mampu melewati iPhone produksi Apple Inc. Karena digusur android, kini posisi iPhone OS (iOS) yaitu sistem operasi yang digunakan iPhone kini turun menjadi peringkat ke empat.
Hal tersebut membuktikan bahwa eksisrensi Android dikalangan penggemar smartphone semakin meroket dengan cepat bahkan sampai menggusur keberadaan iPhone OS dihati para penggemarnya menjadi peringkat ke empat. Berkat pertumbuhan yang sangat tinggi, smartphone Android pun akan diperkirakan akan segra mengalahkan Blackberry, karena di pasar tesebut pangsa Blackberry terus melemah hingga selisih dengan Android pun menjadi semakin tipis. Gartner mengungkapkan bahwa pada kuartal kedua 2010pangsa pasar global Blackberry melemah menjadi 18,2 persen dari 19,0 persen pada kuartal kedua 2009. Dengan demikian selisih pangsa pasar Android dengan Blackberry hanya tersisa satu poin prosentase. Dan jika pertumbuhan Amdroid semakin meningkat dengan pesat dan Blackberry terus melemah maka diperkirakan Android mampu menumbangkan eksistensi Blackberry.
7
Sadar posisinya melemah, RIM pun berupaya bangkit dengan mengeluarkan senjata andalan terbaru RIM dipasaran smartphone global adalah Blackberry Torch. Walaupun demikian, Gartner tidak yakin Blackberry Torch akan memberikan bantuan signifikan kepada RIM, untuk membendung gempuran Android. “Blackberry Torch memang akan mampu mencegah pengguna Blackberry pindah ke smartphone lain. Namun begitu, Blackberry Torch tidak akan mampu membuat pengguna iPhone ataupun Android berpindah ke Blackberry,” tutur Milanesi Firma riset Firma riset NPD Group Inc sepakat dengan Gartner. NPD menilai, Blackberry Torch tidak akan mampu menandingi smartphone-smartphone Android kelas atas karena Blackberry Torch tidak memiliki spesifikasi teknis setinggi para pesaingnya.
Dalam lima besar, produsen smartphone Android terbesar keempat di dunia HTC dan produsen smartphone terbesar kelima di dunia adalah Samsung Electronics  Co Ltd. Pada kuartal kedua 2010, masing-masing produsen tersebut mampu meraih pertumbuhan lebih dari 100,0 persen. IDC mengungkapkan, produk HTC yang paling laris pada periode tersebut adalah smartphone-smartphone Android seperti Desire, droid Incredible dan EVO 4G. IDC menambahkan Samsung mampu meningkatkan volume penjualan smartphone global sebesar dalam 172,7 persen pertahun pada kuartal ke dua 2010 menjadi 3,0 juta unit dari 1,1 unit pada kuartal 2009.
Seperti HTC, Idc menilai, pendorong utama pertumbuhan Samsung adalah smartphone Android seperti Galaxy S Series. Berkat pertumbuhan mereka yang mampu membawa perubahan sangat tinggi, kedua smartphone Android itu pun mampu meningkatkan pangsa pangsa secara signifikan dipasar smartphone global.
Kehadiran smartphone sistem operasi berbasis Android dimassa kini memang tak dapat dipungkiri lagi bahwasannya sangat menguntungkan para pengguna smartphone, dengan aplikasi-aplikasi menarik yang ditawarkan oleh Android mampu membius penggemar smartphone lain untuk berpindah ke smartphone berbasis Android.
 Selain aplikasi menarik yang ditawarkan oleh Android, keunggulan yang lain juga layak untuk diperhitungkan seperti dengan menggunakan sistem operasi berbasis android menu tampilan dapat diubah sesuai dengan keinginan kita sendiri dan masih banyak keunggulan-keunggulan yang lain.




4.    MEMILIH SISTEM OPERASI BERBASIS ANDROID
Mungkin banyak orang bingung ketika hendak membeli handphone (HP) karena dengan kemajuan teknologi yang semakin berkembang  banyak melahirkan berbagai pilihan sistem operasi yang semakin beragam baik dari jenis maupun tampilan yang dapat menarik peminatnya. Yaitu mulai dari iOS, Windows app, Blackberry, Symbian, dan Android serta masih banayak lagi sistem operasi lainnya.
Kegunaan dan manfaat android bagi manusia sangat banayak, walaupun sebenarnya semua sistem operasi adalah sama bagi gedgeters di dunia, hanya tergantung selera mereka masing-masing. Dan sekarang android sedang ramai digunakan dipasaran para gedgeters, karena banayak manfaat yang bisa didapat dan dipergunakan dari sistem operasi android ini.
Manfaat dan kegunaan OS android untuk aktifitas sehari hari.
·         Mampu melacak wilayah dan memberikan fungsi yang baik sebagai penunjuk arah apabila kita sedang bepergian keluar kota dengan singkronisasi oleh google maps. Akan lebih mudah dilakukan jika seseorang memepunyai handphone berbasis android, walaupun ada juga sistem operasi yang sudah mengandalkan hal serupa seperti google maps tersebut.
·         Android merupakan handphone atau smartphone yang bisa dibilang sangat mudah menunjang keseharian seseorang.
Karena google adalah salah satu pemegang kekuasaan android oleh karena itu banayak sekali aplikasi menarik yang ditawarkan oleh google untuk android.

Beberapa merk yang selalau lengkap dengan sistem operasi android adalah SAMSUNG, Htc, LG, ataupun SONY.

Alasan  memeilih sistem operasi android yaitu yang pertama; karena android ter-integrasi dengan google. Ini merupakan kunci utama yang perlu diketahui karena google adalah situs besar yang memegang semua kendali kemudahan untuk saling berbagi. Yang kedua; smartphone yang bebasis android relatif terjangkau, salah satu handphon yang berbasis android berkisar dengan dari harga mulai dari  Rp. 900.000. harga tersebut dapat dikatakan murah karena sistem operasi yang sudah cukup canggih dan banyak menawarkan aplikasi-aplikasi yang menarik seacara gratis. Yang ketiga; aplikasi bagus dna berkualitas yang bisa diperoleh secra gratis. Tak dapat dipungkiri bahwa aplikasi google dapat ditemui di android karena dengan begitu dapat menarik penggunanya untuk lebih memeilih smartphone berbasis android.
5.    FITUR FITUR YANG TERSEDIA DI SISTEM OPERASI ANDROID
Ada beberapa fitur yang tersedia di android diantaranya yaitu:
·      Dalvik mesin virtual, mesin virtual dioptimalkan untuk perangkat mobile.
·      Kerangka aplikasi ini memungkinkan penggunaan dan penghapusan komponen yang tersedia.
·      Grafik, grafik di 2D dan grafis 3D berdasarkan pustaka OpenGL.
·      SQLite, untuk penyimpanan data.
·      Mendukung media: audio, video, dan berbagai format gambar (MPEG4,H.264, MP3,AAC, AMR,JPG, PNG, GIF)
·      GSM, Bluetooth, EDGE,3G, dan Wifi(hardware dependent)
·      Kamera, Global Positioning System (GPS), kompas, dan accelerimeter (tergantung hardware).


6.    APLIKASI YANG MENARIK DARI SISTEM OPERASI ANDROID
Banyak sekali aplikasi android paling populer yang sedang buming dan gencar digunakan oleh hampir semua pengguna gedget secara gratis yang memang terdapat aplikasi-aplikasi seperti berikut:
a.        WhatsApp Messenger. 
Aplikasi ioni tidak hanya tersedia pada smartphone yang berbasi android tetapi untuk smartphone lainnya pun juga terdapat aplikasi ini. WhatsApp menggunakan jaringan 3G atau WIFI untuk mengirim pesan teks, gambar, suara dan pesan video dengan teman dan keluarga aplikasi ini gratis untuk setahun pertama.
b.        Skype.
aplikasi ini untuk panggilan dan video gratis dapat digunakan untuk berkomunikasi dengan teman dan keluarga ataupun ke orang lain melalu Skype. Aplikasi ini bisa dilakukan dengan pengguna lain lewat android, iPhone, Mac atau PC, serta IM ke teman atau keluarga dimana pun berada.
c.         Facebook.
Ini merupakan salah satu aplikasi jejaring sosial terbaik dan terpopuler di dunia, hampir semua kalangan baik seorang pegawai negeri, seorang pegawai swasta, tukang ojeg, seorang pelajar, mahasiswa sampai ibu rumah tangga  mempunyai akun facebook dengan tujuannya masing-masing. Kepopuleran di kalangan penggunanya tidak perlu diragukan lagi. Dalam android, aplikasi ini tak pernah katinggalan sebagai top download karena aplikasi facebook messenger memudahkan kita dalam chat obrolan dengan sesama facebook,
selain itu dapat pula sebagai akun yang menghubungkan kita dengan teman lama untuk saling bersilaturahmi dan masih banyak hal positif yang dapat kita gunakan melalui akun facebook.
d.        Tample Run 2.
Ini merupakan aplikasi buatan Imangi Studios, hal dapat mencuri perhatian si pengguna game dengan petualanagan di seluruh dunia. Dengan berbagai macam tantangan yang disediakan seperti melompat, berputar dan meluncur.
e.         Kakao Talk.
Adalah  sebuah aplikasi messenger lintas platfrom yang tersedia bagi pengguna smartphone. Kaka Talk memungkinkan penggunanya untuk mengirim pesan tanpa dipungut biaya karena ia menggunakan jaringan internet untuk mengirimkan pesan tersebut. Kakao Talk juga dilengkapi dengan fitur file sharing, group chat, dan banyak fitur lainnya.
f.          WeChat.
            Aplikasi ini merupakan layanan komunikasi pesan suara dan teks ponsel yang telah dikembangkan oleh tencent di China. Aplikasi ini juga dapat digunakan pada beberapa OS, seperti android, iPhone, Blackberry, Windows Phone dan platfrom Symbian. Bahasa yang didukung pun termasuk Bahasa Inggris, China tradisional, Indonesia, Spanyo, Portugis, Thailand, Vietnam dan Rusia. WeChat didukung pda Wi-Fi, 3Gdsn data 4G jaringan.
g.        Line.
Adalah aplikasi pengirim pesan secara instan dan gratis yang dapat digunakan pada berbagai platfrom seperti smartphone, tablet dan komputer. Line difungsikan dengan menggunakan jaringan internet sehingga pengguna Line dapat melakukan aktivitas seperti mengirim pesan teks, mengirim gambar, video, pesan suara dan lain sebagainya.
h.        Nova Launcher.
Aplikasi launcher besutan Android besutan  TeslaCoil software yang memungkinkan pengguna mengatur tampilan android menjadi lebih keren. Dalam aplikasi Nova Launcher terdapat berbagai fitur menarik yang dapat mempercantik tampilan android.
Beberapa diantaranya fitur yang terdapat dalam aplikasi ini antara lain Icon Themes, Scroll Effects, Infinite Scroll, Folder Icons dan lainnya.  Salah satu aplikasi yang menarik yaitu fitur Backup/Restore yang memungkinkan pengguna untuk melanjutkan aplikasi yang telah ditutup.
i.           Mx Player.
Aplikasi ini telah dinilai sebagai video player terbaik di android. Dikarenakan MX Player mendukung Multi-core enconding sehingga membuat baterai android akan lebih hemat pada gedget dengan prosesor dual core. MX Player juga menawarkan fitur-fitur seperti: pinch-to-zoom ditengah-tengah pemutaran video, ditambah dengan subtitel scroll dan yang terpenting aplikasi ini tersedia gratis di Google Play.

j.           Best Apps Market.
 Ini adalah aplikasi yang berguna untuk mencari aplikasi-aplikasi terbaik yang lain dan tersedia di Google Play Store. Interfacenya sangat baik dan aksesnya pun cepat. Dengan fasilitas filter, pengguna aplikasi ini dapat mencari kebutuhan spesifiknya.
k.        Widgetsoid. 
Aplikasi android Widgetsoid membuat pengguna gedget android dapat membuat widget sendiri untuk dapat ditampilkan di layar home. Dapat pula mendesain sendiri icon pada widget yang dipilih. Contohnya widgetnya adalah indikator baterai, temperatur dan banyak lagi widget yang berguna lainnya. Widgetsoid memiliki dua versi, ada yang gratis adapula yang berbayar, yang berbayar sudah tentu memiliki kelengkapan fungsi lebih bervariasi.
l.          Evernote.
Ini seperti halnya buku catatan, aplikasi ini juga akan membantupengguna untuk mengingat segala sesuatu yang dibutuhkan melalui komputer,  ponsel maupun tablet yang digunakan.
m.      Tapatalk Forum App ($3).
ini merupakan salah satu aplikasi terbaru dari android, walaupun aplikai ini tidak gratis ($3) namun Tapatalk Forum App dinilai merupakan aplikasi terbaik yang tersedia. Tapatalk Forum App ini didesain untuk browsing dalam forum dengan tampilan yang mudah dinavigasi. Aplikasi android  ini juga dapat membuat akses kesetiap halaman di forum lebih cepat dibanding dengan kita membuka forum melalui web browser. Tapatalk Forum App ini akan mengatur kategori dalam forum dengan rapih, mudah di search dan seluruh fitur forum tetap tersedia.


n.        Imo Messenger (Free).
 Setiap orang pasti akan menggunakan fasilitas chatting yang berbeda-beda, karena setiap orang pasti memiliki aplikasi chatting favoritnya masing-masing. IMO Messenger ini menjembatani hampir seluruh aplikasi chatting., karena IMO Messenger mendukung semua kontak Anda yang ada di Facebook, Skype, yahoo dan lain sebagainya. Tidak perlu lagi mencari dimana Anda bisa mengkontak teman Anda, karena semuanya ada di IMO Messenger. Ini memang dirancang dengan desain yang mudah dinavigasi dan interface yang berpenampilan canggih.
o.        Dolphin Browser (Free).
Dolphin browser ini memiliki kecepatan yang setara dengan Google chrome. Beberapa keunggulan Dolphin Browser dibanding dengan Browser lain;Mendukung Sonar Mendukung Gesture Mendukung Add-on Sonar ini memungkinkan Anda mencari, berbagi, bookmark dan menavigasi dengan perintah suara. Dapat pula membuat gerakan Gestureuntuk mengakses situs web tertentu dan ada 60 add-ons untuk dapat diinstall.
Dolphin adalah browser dengan desain simple dan banyak hal yang ditawarkan.
p.        Pulse News(Free). 
Aplikasi android ini mungkin adalah aplikasi pengumpul berita terbaik. Karena pengguna dapat memilih lebih dari 30 sumber berita yang terus diupdate online. Seperti CNN, Gawker, Salon, Wet Paint, MNSBC dan Mashable. Tampilan yang sangat mudah dinavigasi dan sajian tampilan bacaan yang simple membuat aplikasi ini sangat laris, tidak hanya di android melainkan juga di Apple Store.
q.        SwiftKey 3 Keyboard.
 Aplikasi android ini sangat kompatibel dengan semua gedget android. SwiftKey 3 Keyboard ini hadir dengan menawarkan sebuah alternatif keyboard yang lebih nyaman dan mudah digunakan dari pada keyboard standard yang telah tersedia. Apabila lupa memberi spasi atau mengeja kata-kata yang salah, aplikasi ini akan membetulkannya.

7.    MEMPERCEPAT KINERJA ANDROID
Siapa yang tidak ingin memiliki samrtphone dengan kinerja yang cerdas dan cepat. Tentu semua orang menginginkan hal itu, namun yang sayangnya smartphone berbasis sistem android pun terkadang cukup menyebalkan karena lola atau loading lama. Hal tersebut bisa saja terjadi karena faktor eksternal (kebanyakan aplikasi) ataupun karena faktor internal (spesifikasi bawaan yang kurang kuat).
Sebenarnya ada beberapa cara dalam memepercepat kinerja android seperti;
a.         Root System Android.
Para ahli komputer dan smartphone biasa melakukan hal ini untuk mempercepat kinerja android. Biasanya setelah melakukan Root System Android, kecepatan kinerja android dari smartphone akan naik secara drastis.
b.         Cek System Apps.
hal ini perlu dilakukan secara berkala, terutama jika setelah mengatifkan smartphone. Beberapa aplikasi akan secara otomatis berjalan dibelakang layar dan mengonsumsi kapasitas RAM. Hal ini akan berhujung pada semakin lambatnya kinerja android.
c.         Update Software Basis.
Bahakan basis sistem operasi sekaliber android terkadang masih memiliki bug kecil yang mengganggu kinerja smartphone. Namun developer sistem operasi milik Google  ini rajin memberikan fixing bug yang dapat dinikmati oleh pengguna android melalui update software secara berkala.
d.        Download Aplikasi Pendukung Kinerja.
Saat ini sudah sangat marak aplikasi pendukung kinerja smartphone di Google PlayStore, seperti aplikasi Greenify dan LagFix untuk smartphone berbasis android. Aplikasi semacam Greenifyakan membantu smartphone lebih hemat baterai dan kapasitas RAM yang dikonsumsi dengan mengatur waktu hibernasi system apps. LagFix adalah contoh lain aplikasi yang dapat digunakan sebagai sebagai cara mempercepat kinerja android, dimana aplikasi ini akan meningkatkan perfoma NAND yang tertanam dalam komponen smartphone.
e.         Factory Reset.
Jika dalam smartphone terdapat banyak aplikasi dan ini yang membuat kinerja android menjadi lambat, Factory Reset berguna dapat menghapus semua data dan aplikasi yang ada dalam smartphone. dengan demikian kinerja android akan kembali seperti semula. Namun sebelum melakukan Factory Reset disarankan melakaukan Backup pada data-data yang dianggap penting.
Ada beberapa alasan mengapa lagging dan melambatnya sistem android disebabkana karena umur pmakaian. Semakin lama umur pemakaian, maka semakin banyak konsumsi kapasitas RAM.
Hal ini merupakan hal yang biasa terjadi. Mempercepat kinerja android diatas cukup ampuh untuk meningkatkan kinerja android baru, ataupun juga untuk mengembalikan peforma android katika baru saja dibeli.

8.    PERBANDINGAN  ANDROID DENGAN SMARTPHONE NYANG LAIN
Berbagai merk handphone touchcreen (Smartphone) beredar dipasaran penggemar gedget. Dalam jumlah pembuatannya pun dari waktu ke waktu semakin bertambah dengan lahirnya bebagai macam smartphone dengan kelebihannya masing-masing. Merk-merk smartphone yang terkenal seperti Android, iPhone, Blackberry, Windows Mobile. Merk-merk tersebutlah yang keberadaannya sedang di gemari oleh para pengguna gedget smartphone. dalam makalah ini akan mencoba memaparkan keistimewaan masing-masing merk jika dibandingkan dengan Android, yaitu sebagai berikut:

a.      Android Phone
Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwasannya nama Android bukan merk handphone, melainkan nama dari sebuah Operating System (OS) yang menjalankan handphone. Operating System (OS) ini diciptakan oleh Google sedangkan handphone itu sendiri diciptakan oleh perusahaan-perusahaan seperti Samsung, Sonny Ericsson, LG, HTC dan Motorola, aplikasi Android ini mirip dengan iPhone. Ap yang ada di iPhone bisa ditemui juga didalam Android. Akan tetapi dalan hal jumlah dan variasi iPhone mempunyai koleksi program yang lebih banyak dari Android. Namun fungsi internet browsing pada android lebih fleksibel, lebih cepat dan bervariasi dibanding iPhone.
b.      iPhone
iPhone merupakan telepon genggam revolusioner yang diproduksi oleh Apple Inc yang memiliki fungsi kamera pemutar, pemutar multimedia, SMS dan voicemail. Selain itu smartphone ini juga dapat dihubungkan dengan internet,
untuk melakukan berbagai aktifitas seperti mengirim atau menerima email, menjekajah web, dapat digunakan untuk browser dan masih banyak hal yang dapat dilakukan jika iPhone ini dihubungkan ke internet. Dapat pula antar muka dengan sesama pengguna menggunakan layar sentuh multi-touch dengan papan ketik virtual dan tombol keunggulan dari iPhone ini diantaranya adalah adanya dukungan penuh mengenai software dan aplikasi terbaik dari Apple Inc.
c.       Blackberry
Blackberry adalah perangkat seluler yang memiliki kemampuan layanan push e-mai, telepon, SMS, mejelajah internet dan beberapa kemampuan nirkabel lainnya. Blackberry mempunyai keunggulan diantaranya adalah layanan push e-mail (dimana e-mail akan terhubung terus di ponsel kita layaknya SMS) chatting dengan fitur Blackberry Messenger (BBM), dan browsing. Untuk fitur browsing dan email pada BB akan dikompresi dahulu sehingga diterima dengan ukuran yang lebih kecil dan lebih cepat dibuka.
d.      Symbian
Symbian OS adalah sistem operasi yang dikembangkan oleh Symbian Ltd. Yang dirancang untuk digunakan peralatan bergerak (mobile). Symbian OS memiliki antar muka pemrogaman aplikasi API  (aplication Programming Interface). Dengan adanya API ini  membantu pihak pengembang untuk melakukan penyesuaian  atas aplikasi yang bermacam-macam. Symbian OS bukan termasuk sofware yang sifatnya open sourch penuh.
Karena walaupun terdapat ketersediaan API dan dokumentasinya, yang banyak membantu pihak pengembang aplikasi untuk dapat dipublikasikan untuk umum. Namun tidak untuk kode source sendiri.

9.    SISTEM OPERASI HANDPHONE YANG MENJADI PESAING ANDROID
KOMPAS.com-Android adalah sistem operasi terbuka yang berhasil mendominasi dunia perangkat mobile dalam waktu relatif singkat, namun kesuksesan tersebut bisa memicu dibuatnya sistem operasi tandingan Android oleh para produsen perangkat seperti Samsung dan LG. Menurut bapak Linux, Linus Torvalds, hal ini terjadi karena para produsen perangkat tak memiliki kendali atas sistem operasi bikinan Google dan ingin membuat sistem operasi terbuka milik sendiri.
Torvalds memuji keberadaan Android karena berhasil membawa iklim terbuka ke platfrom mobile “sebelum Sebelum Android, orang-orang mencoba melakukan itu pada ponsel, tapi kebanyakan kurang sukses. Sekarang Android telah mengubahnya."  Namun hadirnya Android yang begitu memukau para penggemar smartphone, sehingga semua seolah terbius dengan segala aplikasi-aplikasi menarik yang ditawarkannya. Itu semua justru memicu lahirnya para penyaing Android yang seolah tak mau kalah dengan tawaran-tawaran yang dikeluarkan oleh Android. Walaupun hingga kini, Android dan iOS telah disebut oleh berbagai analisi dan media sebagai 2 OS smartphone paling populer, namun ditahun ini akan hadir beberapa OS yang siap menyaingi kejayaan Android, diantaranya yaitu;
1.    Ubuntu Touch
Bagi para penikmat teknolohi tentu sudah tak asing lagi dengan sistem operasi yang satu ini. Nama Ubuntu sudah lama dikenal sebagai sistem operasi open sourch (bebas diunduh, diedit dan disebarkan) jauh sebelum Android datang untuk handphone dengan mengusung konsep yang sama.Dalam era perkembanagan Android yang akhir-akhir ini begitu pesat dan sangat melejit, rupanya juga menarik Caronical, yaitu perusahaan dibalik Ubuntu untuk menegembangkan sistem operasi mobile untuk handphone yakni Ubuntu touch.
Caronical dalam mengusung perkembanagan ubuntu Touch dengan menggunakan filosofi pengembangan secara transparan dan diawasi oleh komunitas Ubuntu. Pada awal Januari 2013 sistem operasi Ubuntu untuk smartphone diluncurkan. Ubuntu diklaim memiliki interface lebih bersahabat dari seluruh sistem ponsel pada saat ini. Dengan Ubuntu Touch memudahkan para pengguna mengakses aplikasi favorit, mencari file, bernavigasu hingga sistem notifikasi yang sederhana namun tetap informatif.
Selain fitur dan interface, terdapat toko aplikasi dari Ubuntu yang bernama Ubuntu Software Centre siap memenuhi para penggunanya. Ubuntu untuk smartphone memang secara resmi sudah dirilis namun sampai saat ini belum ada vendor yang menggunakan sistem operasi ini. Dan  perangkat dengan OS Ubuntu diprediksi akan hadir di penghujung 2013 atau awal 2014.
2.    Firefox OS
Sejak beberapa tahun yang lalu, Mozilla memang mengembanagkan sistem operasi mobile baru yang dinamakan Firefox OS, kedatangannya diklaim akan menantang kejayaan dari OS Android dan iOS sejak tahun yang lalu. Beberapa perusahaan telekomunikasi terkemuka seperti Deutsche Telekom, Sprint, Smart, Telecom Italia, Telenor dan Etisalat menyatakan dukungannya pada Firefox OS.
3.    Blackberry 10
Sistem operasi Blacberry 10 siap dirilis oleh Research In Motion (RIM) pada 30 Januari 2013. OS baru yang ditunda peluncurannya ini merupakan senjata pamungkas dari RIM untuk bertahan dikancah persaingan industri smartphone.
Senjata pamungkas ini tentunya dibekali teknologi terhandal dari RIM dengan berbagai fitur unggulan. Fitur Blackberry Hub akan menampung semua pesan, notifikasi ataupun kalenderdan bisa diakses dengan mudah.
Dalam tekonolgi kamera ada fitur yang berfungsi seperti mesin waktu. Jika foto yang diambil tidak sesuai harapan, fitur ini seolah mampu mengulang beberapa momen sebelumnya sehingga pengguna bisa memundurkan waktu untuk menemukan foto yang lebih bagus.
RIM berjanji akan memanjakan para pengembang aplikasi sehingga OS terbaru Blackberry ini sudah didukung puluhan ribu aplikasi krtika peluncurannya nanti di Blackberry World.
4.    Tizen
Tizen adalah OS terbaru yang sedang dikembangkan Samsung dan Intel. Perangkat dengan OS terbaru ini diperkirakan akan hadir pada 2013 ini. Tizen berbasis open sourch seperti Android ini selain untuk smartphone, platfrom baru ini dikabarkan juga akan menghampiri komputer tablet, smart TV sampai sistem hiburan di kendaraan. Selain smartphone Android, Samsung akan merilis smartphone dengan OS Tizen pertama kali pada tahun 2013 ini. Samsung berencana merilis smartphone berbasis Tizen edisi pertama kali di Jepang, bekerjasama dengan operator DoCoMo.
5.    Jolla Saifish
Intel dan Nokia dulu pernah bekerjasama dalam mengembangkan sebuah OS bernama MeeGo. Namun sepertinya OS tersebut tidak terlalu laris, sehingga akhirnya Nokia beralih ke Windows Phone. Beberapa mantan pegawai Nokia yang sebelumnya menangani MeeGo akhirnya  mendirikan perusahaan sendiri bernama Jolla, mereka memutuskan untuk melanjutkan perkembangan MeeGo.
Jolla telah memperkenalkan OS baru bernama Sailfish yang merupakan modifikasi dari MeeGo. Pengoperasiannya pun mirip mirip dengan MeeGo, yaitu dengan sistem swipe atau geser.
Sailfish juga akan kompatibel dengan beberapa aplikasi Android.
Smartphone perdana Sailfish rencananya akan diperkenalkan secara resmi di kuartal pertama 2013 ini.
Sama seperti Tizen dari Samsung, Jolla Sailfish juga dikembangkan untuk tablet PC dan juga berbagai perangkat lain seperti komputer, televisi, serta gadget di kendaraan.
10.         KELEBIHAN DAN KEKURANGAN SISTEM OPERSI ANDROID
a.    Kelebihan dari Sistem Operasi Android
Dari sistem operasi berbasis Android terdapat beberapa kelebihan serta keunggulannya, diantaranya yaitu:
1.    Android bersifat open source, karena berbasis Linux. Sehingga banyak developer yang ingin mengembangakan Android.
2.    Merupakan realisasi dari cloud computing, karena semua fitur Google sudah terintergrasi dengan mobile yang terpasang di Android. contact pada telepon seluler pun akan tersimpan secara otomatis pada account google.
3.    Dengan tersedianya Android Market, cara mendapatkan OS Android ini pun terbilang cukup mudah.
4.    Fleksibel karena dapat digunakan pada banyak platfrom hardware.
5.    Android memberi pilihan untuk memilih Hardware yang ingin digunakan.
6.    Android dapat mengubah pengaturan dengan cepat
7.    Android dapat menjalankan beberapa aplikasi pada waktu yang bersamaan atau disebut juga multitasking.
8.    Kemudahan dalam notifikasi, karena setiap ada SMS, email atau bahkan artikel terbaru dari RSS Reader, akan selalu ada notifikasi di home screean ponsel Android.
b.   Kelebihan Android yang Telah di Root
Sementara ada beberapa kelebihan dalam smartphone Android yang telah di Root, antara lain yaitu:
a.    Menyingkirkan bloatware
Smartphone Android kebanyakan datang dengan pre-loadeddengan perangkat lunak yang oernah ada mungkin tidak akan pernah membutuhkannya. Aplikasi ini disebut bloatware. Ada cara untuk menonaktifkan atau menghapus perangkat lunak yang diinginkan. Gemini AppManager misalnya, sangat cocok untuk melakukantugas ini
b.    Instal custom ROM
Custom ROM dapat cukup keren karena lebih cepat dibandingkan dengan firmware asli bawaan smartphone. dalam menginstal cutom ROM syaratnya yaitu harus memiliki handset yang telah di rooted dan memiliki unlocked bootloader merupakan syratnya yang lainnya. Karena hanay root yang dapat menghapus dan mengganti file milik sistem operasi.
c.    Menggunakan pengontrol Sixaxis untuk bermain game
Bermain River Raid pada emulator favoritAtari 2.600 for Android akan jauh lebih menarik jika menggunakan kontrol fisik. Dengan demikian dapat menggunakan kontroler Playstation Sixaxisdngan perangkat Android yang telah di root Android.
d.   Overclock CPU
Overclock ini merupakan proses memaksa prosesor untuk berjalan pada kecepatan clock yang lebih tinggi dari yang di rekomendasikan.
Itu dapat meningkatkan kinerja, tapi mungkin menyebabkan masalah stabilitas dan CPU pasti akan berjalan lebih panas saat berjalan di overdrive.
Oleh karena itu aplikasi Overclocking membutuhkan akses root. Dan Set CPU merupakan sebuah aplikasi yang dapat melakukan pekerjaan ini, dengan resiko sendiri.
e.    Menggunakan Wi-Fi hotspot dengan gratis
Pengguna root memiliki cara untuk menyiasati jika tidak memungkinkan pengguna untuk berbagi koneksiinternet secara bebas melalui smartphone mereka dengan perangkat lain. hal itu dapat dilakukan dengan cara menggunakan aplikasi seperti Wireless Tether. Perangkat lain seperti laptop, tablet, dan smartphone juga dapat terhubung dengan handset rootedmelalui Wi-Fiatau Bloetoot untuk mengakses internet.
f.     Merekam video dari layar Anda
Screencast. Ini merupakan aplikasi untuk merekam video antar muka dari Android smartphone dengan cara dengan car termurah dan termudah. Hal ini dpat menangkap rekaman halus apapun yang sedang ditampilkan dan menyimpannya dalam format MP4 yang nyaman. Audio dapat direkam dengan menggunakan mikrofon smartphone.
g.    Backup segalanya
Titanum backup, merupakan aplikasi untuk membackup data. Ini juga salah satu aplikasi yang populer untuk pengguna root pada Play Store. Hal ini dapat menyimpan data dengan aman, termasuk aplikasi yang diinstal, aplikasi sistem dan apapun yang tersimpan pada kartu microSD.
h.    Menghapus advertisement
Ini merupakan aplikasi Android yang cukup menarik yaitu AdFree, yang bertugas untuk mencegah iklan yang menggangu tampil. Dengan cara meniadakan permintaan untuk satu set nama host, yang secara praktis menghentikan iklan yang sedang diakses dan diberikan. Bekerja untuk browser web dan ad-supported applications dan aplikasi ini dapat memblokir mayoritas dari mereka.
i.      Mengubah revolusi layar
LCD Resolusion. Jika ingin mengubah resolusi layar pada perangkat Android, baik untuk mengubah ukuran ikon dan teks atau mungkion hanya ingin melihat apa yang terjadi dapat menggunakan aplikasi yang disebut LCD Resolution. Hal ini dapt memungkinkan untuk mengurangi atau meningkatkan sistem DPI, yang membuat ikon, widget, dan segala sesuatu yang lain lebih besar atu lebih kecil, tergantung pengaturannya. Beberapa interface asli dari asli ari produsen terlihat mengerikan, tetapi aplikasi dari pihak ketiga ini bekerja dengan baik.
j.      Hilangkan garansi
Bermain-main dengan smartphone dapat menghilangkan garansi, sehingga tidak ada seorang pun bisa mengeluh jika terjadi sesuatu yang tidak beres. Ada aplikasi yang dapt mnghapus root, namun beberapa operator saat ini menerapkan perangkat lunak yang dapat mendeteksi apakah handset telah dihack. Jadi sebelum melakukan rooting smartphone Android.

c.    Kelebihan Android 4.0 ICS (ice cream sandwich)
Sejak sistem operasi besutan Google ini dirilis untuk pertama kalinya. Android ICS merupakan sistem operasi versi 4.0 yang diciptakan Google. penyempurnaan yang dilakukan dengan mengamati apa yang sebenarnya bekerja pada iPhone dan ponsel dengan sistem windows. diantara kelebihan sistem operasi Android ICS ini anatara lain:
1.    Home Screen
Versi Android untuk tablet ini dengan gaya kayaknya honeycomb. Dapat merubah ukuran widget sesukanya, sehingga tampilannya akan terlihat lebih nyaman. Ikon aplikasinya dapat diseret ke dalam folder, ala IOS. Tapi Ice Cream Sandwich ini lebih unggul iPhone dengan membiarkan menempatkan kontak seseorang ke dalam folder atau bahkan menempatkan orang dalam favorit.
2.    Keyboard
Sedikit update pada bagian keyboard yaitu kemampuan inline pemeriksaan ejaan, walaupun masih belum disupport dengan menggunakan bahasa Indobesia.
3.    Screenshot
Mungkin jika dahulu tidak dapat berbagi screenshot Android sederhana, semudah perangkat IOS. Namun sekarang Android memiliki kemampuan screenshot sama persis dengan animasi plaroid kecil yang lucu untuk menyerort tindakan.

26
4.    Notifikasi
Sebenarnya sistem notifikasi Android sudah sangat baik dibandingkan sistem operasi lainnya. Namun masih disempurnakan dengan tanda notifikasi saat ponsel dalam keadaan terkunci.
5.    Browser
Perubahan yang cukup sigmifikan terletak pada tampilan browser. Browser ini mampu membuka hingga 16 tab, tampilannya pun tidak berbentuk horizontal pada umumnya, namun berbentuk vertikal dan bertumpuk. Pada umumnya terkadang juga lebih diminati tampilan desktop sebuah situs dan yang kita lakukan adalah menghilangkan sudomain pada pada url browser atau mencari link desktop view pada sebuah situs, namun dengan versi Android ICS tek perlu susah payah melakukan hal itu. Cukup memilih option full screen bisa mendapatkan tampilan website versi desktop.
6.    Email
Aplikasi Gmail tidak luput dari update. Kita dapat memilih beberapa email sekaligus untuk mempercepat pengarsipan, dapat pula membolak balik email secara horizontal untuk membaca lebih cepat.
7.    Mobile Data
Dengan aplikasi mobile dat kita dapt menonaktifkan mobile data untuk mrnghindari biaya yang tidak diinginkan dari operator nirkabel. Dengan mobile data dapat juga melihat grafik bulanan penggunaan data kita. Bedanya hanya pengontrolan disini lebih spesifik. Kita dapat melihat aplikasi apa yang paling menyedot kuota internet kita.

8.    Video dan foto
Dalam perangkat Ice Cream Sandwich akan membiarkan kita jika ingin berbagi foto langsung dari dalam kamera, dan melihat semua gambar tidak hanya diorganisasi oleh waktu akan tetapi dengan lokasi atau bahkan dengan orang-orang dan seperti halnya di iPhone dapat pula melakukan beberapa pengeditan dasar pada kamera.
9.    Desain cantik
OS Android terbaru ini memiliki tampilan yang jauh berbeda dari Gingerbread. Dengan penampilan lebih elegan dan fitur notifikasinya pun diperkaya dan lebih interaktif. Google juga melakukan perbaikan dengan sejumlah font baru yang optimal untuk display HD.
10.                   Face unlock
Sistem operasi terbaru Android ini melakukan perbaikan fitur yang ada dan penambahan fitur baru yang berhubungan dengan keamanan.
dengan fitur ini Galaxy Nexus dapat mengenali wajah Anda dan dapat pula kita membuka kunci (unclok)dengan identifikasi wajah.
11.               Foto dan mengeditnya langsung
Walaupun ponsel dalam keadaan terkunci, namun dapat mengambil foto dengan tombol kamera. Sebelum dibagikan ke facebook, dapat langsung mengedit foto dengan aplikasi yang bernama Instagram.
12.                   Google+
Selain itu, Ice Crean Sandwich dilengkapi dengan Google+. Canggihnya kita dapat melakukan telekonferensi hingga dengan sepuluh orang dengan fitur Hangout di Google+.
13.                   Instant voice
Dengan menekan tombol perintah suara dan mulai langsung berbicara, tapi teks langsung muncul saat kita masih berbicara. Ini berbeda dengan Android sebelumnya, juga iOS yang melakukan itu secara bertahap.
14.                   Android Beam
Fitur ini merupakan fitur yang berdasarkan teknologi NFC. Dengan teknologi NDEF Push, dua ponsel Android yang menggunakan teknologi NFC dapat melakukan pertukaran data dan informasi. Jadi hanya dengan men-tap, maka kontak, webpage, video atau musik bisa di transfer sama seperti menggunakan bloetooth.
d.                  Kekurangan dari Sistem Operasi Handphone Android
1.      Baterai yang cepat habis. Multitasking adalah alasan mengapa baterai handphone Android sangat boros dalam penggunaannya. Namun hal itu tak perlu menjadi masalah yang besar, karena ada banyak solusi untuk menghemat baterai. Salah satu diantaranya yaitu dengan aplikasi Mobo Task Killer yang berfungsi untuk menghentikan proses aplikasi yang sudah tidak digunakan lagi.
2.      Pengoprasian, akan terlihat sulit jika kita baru memepelajari Android dan hal itu pasti sangat membingungkan karena sistem operasi Android berbeda dengan handphone-handphone yang lain.
3.      Iklan, jika kita menggunakan aplikasi yang bersifat gratis, dan secara otomatis jika terhubung dengan internet maka  iklan akan muncul pada aplikasi tersebut.
4.      Koneksi internet yang mahal, pada saat b rowsing memang diakui pada smartphone Android sangat cepat dan tidak ada hambatan, namun biaya untuk internet pun juga sesuai dengan kecepatannya. Namun semua itu tergantung (operator) kartu yang dipakai.
Walaupun terbilang kurang efektif bagi yang ingin serba simple, namun untuk urusan perangkat Mobile, entah itu dari faktor usia dan segi kepraktisan memakai handphone Android. OS Android konon masih diminiti oleh sebagian pebisnis yang aktif, terutama bagi pebisnis yang gemar menerima informasi online via internet, social web, dan lain sebagainya.

11.              MANFAAT ANDROID UNTUK BERBISNIS
Keeksissan Android dimasa kini memang tengah naik daun bukan hanya fitur-fitur dan aplikasi yang dapt menarik peminatnya untuk menggunakan smartphone berbasis sistem operasi Android, dengan banyak manfaat dan kegunaannya, sekarang Android sangat bermanfaat untuk berbisnis.
Dengan perkembangan bisnis yang sekarang ini semakin maju dari hari ke hari dengan pesaing yang semakin ketat, sehingga tidak jarang dalam berbisnis pasti kan mengalami keuntungan dan kerugian atas hal tersebut. Terdapat banayak faktor yang membuat kita gagal dalam melakukan bisnis, diantaranya yaitu pendukung bisnis layaknya gedget. Diantara gedget yang bisa atau mampu menolong kita dalam menjalankan bisnis yaitu ponsel Android.
Android memanglah di kenal sebagai sistem operasi dalam smartphone atau ponsel pintar yang mempunyai banyak manfaat untuk digunakan. Contohna saja untuk berkomunikasi, internet, hiburan, sampai urusan bisnis pun Android  dapat di manfaatkannya. Manfaat jalinan Android dengan bisnis yaitu diantaranya:
1.      Android Sebagai Komunikasi
Layaknya fungsi ponsel yang lain, fungsi utanya yaitu sebagai media untuk komunikasi. Namun ponsel Android dapat pula dimanfaatkan sebagai komunikasi yang lebih baik lagi dari beberapa aplikasi pendukung yang lain. misalnya sebagai aplikasi pendukung komunikasi yaitu wharsapp, line, kakaotalk, we chat, skype, yahoo messenger, serta beragam aplikasi yang lain. dengan demikian banyak cara untuk kita berkomunikasi dengan link yang lain, maka makin besar juga kesempatan untuk memperoleh order atau pesanan.
2.         Android Sebagai Penunjang Bisnis`
Dengan mempunyai dukungan aplikasi yang sangat banyak , yaitu diantaranya di bidang bisnis. Dengan demikian dapat menemukan banyak aplikasi pendukungnya, seperti aplikasi Ongkos Kirim.
Aplikasi ini tentunya sangat bernmanfaat untuk yang mempunyai bisnis yang mengharuskan mengirim ke tempat yang lain. aplikasi ini dapat membantu kita untuk mengetahui ongkos kirim dengan memakai sebagian ekspedisi layaknya JNE, POS Indonesia, TIKI, serta sebagian ekspedisi yang lain.
terdapat juga aplikasi pelacak online yang memungkinkan kita untuk melacak status paket kiriman kita.
3.         Android Sebagai Pengatur Bisnis
ada sebagian aplikasi yang dapat dipakai di Android sebagai pengatur bisnis. Jika selama ini kit memaikai laptop untuk membuat suatu laporan, namun sekarang dapat pula menggunakan ponsel Android untuk membuat suatu dokumen laporan dengan aplikasi Documents To Go. Aplikasi ini adalah aplikasi yang dapat mengedit atau membuat dokumen layaknua word,excel, serta power point. Sehingga lebih memudahkan dalam membuat suatu laporan maupun presentasi dimana saja dan kapan saja di perlukan.




























BAB III
PENUTUP

SIMPULAN

Eksistensi sistem operasi pada smartphone Android saat ini memang tengah buming dikalangan pengguna smartphone, dengan berbagai macam fitur dan aplikasi-aplikasi yang menarik dapat menyedot perhatian si pengguna smartphone untuk berpindah menggunakan smartphone Android.
Hal tersebut menimbulkan banyak lahirnya pesaing untuk menumbangkan ke eksistensian Android pada masa kini, seperti lahirnya smartphone yang seolah berlomba-lomba untuk menampilkan karyanya yang terbaik, seperti Blackberry, Ubuntu, Firefox OS, Tizen, dan Jolla Safish, kelahiran merekalah yang seolah ingin menumbangkan ke eksistensian Android di masa kini.
Hadirnya para pesaing Android, tak berpengaruh besar untuk membuat mereka berpindah ke sistem operasi smartphone yang lain.  Android dimasa kini justru masih sangat digemari oleh kalangan pengguna smartphone. Dengan berbagai macam fitur dan aplikasi yang dapat dimanfaatkannya,  Android hadir dengan berbagai kemudahan yang dapat dimanfaatkannya namun hal tersebut tak dapat dipungkiri bahwa tetap masih ada kekurangan pada sistem operasi Android. walaupun demikian tak mengurangi jumlah penggunanya.








DAFTAR PUSTAKA
2.    http://exotizone.blogspot.com/2012/02/android-saingan-blackberry.html   diunduh Sabtu, 21 September 2013
13. http://www.gaptek.info/pengertian-android.html diunduh Jum’at, 21 September 2013








2 komentar:

  1. dear admin septialutfi untuk menghilangkan error pada link ini http://showbagus.com/2013/07/17/5-cara-mempercepat-kinerja-android-anda.html saya admin showbagus.com meminta tolong untuk mengedit url tersebut ke url ini http://showbagus.com/blog/5-cara-mempercepat-kinerja-android-anda.html

    sebelumnya saya ucapkan terim kasih

    BalasHapus

Copyright © Mutia Nb | Powered by Blogger
Design by Lizard Themes | Blogger Theme by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com